Melakukan kebaikan berupa sedekah, berbuat baik, dan memberikan sesuatu yang baik kepada sesame merupakan satu dari sekian banyak hal yang mampu menciptakan kedamaian di dalam dada.
{ Wahai orang-orang yang beriman, belanjakanlah (di jalan Allah) sebagian dari rezeki yang telah Kami berikan kepadamu} ~Q.S Al-Baqarah:254~
{Laki-laki dan perempuan yang bersedekah} ~Q.S Al-Ahzab :35~
Rasulullah menggambarkan orang yang kikir dan orang yang dermawan itu dengan dua orang yang masing-masing memiliki jubah. Orang yang dermawan terus-menerus member dan menginfakkanhartanya, sehingga jubah yang dia paka terus melebar. Demikian pula dengan baju perangnya yang terbuat dari besi, sehinga bekas-bekas telapak kakinya terhapus.
Sementara itu, orang yang kikir terlalu kuat memegang hartanya dan semakin menyempit hingga jiwanya tersendat.
{Dan ,Perumpamaan orang-orang yang membelanjakan hartanya karena mencarai keridhaan Allah dan untuk keteguha jiwa mereka, seperti sebuah kebun yang terletak di dataran tinggi yang disiram oleh hujan lebat, maka kebn itu menghasilka buahnya dua kali lipat. Jika hujan lebah tidak menyiraminya, maka hujan gerimis (pun memadai). Dan Allah Maha Melihat apa yang kamu perbuat}~QS. Al-Baqarah:265~
{Dan, janganlah kamu jadikan tanganmu terbelenggu pada lehermu}~QS.Al-Isra :29~
Belenggu yang mengikat jiwa adalah bagian dari belenggu yang mengikat tangan. Orang-orang kikir adalah orang yang paling sesak dadanya dan sempit akhlaknya. Mereka adalah orang-orang yang kikir atas karunia Allah. Seandainya mereka sadar bahwa apa yang mereka berikan kepada orang lain akan mendatangkan kebahagiaan, niscaya mereka akan berebut untuk melakukan kebaikan ini.
La-Tahzan - 229
Tidak ada komentar:
Posting Komentar